FIFA Development Project Coordinator Niko Nhouvannasak memastikan Piala Dunia U-20 2023 akan tetap digelar di Indonesia. Hal itu disampaikan Niko dalam konferensi pers bersama Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan (Iwan Bule) di Hutan Kota Plataran GBK, Senayan, Rabu (12/10).
Niko menyampaikan FIFA akan mendukung PSSI dalam mengevaluasi sepak bola Indonesia usai Tragedi Kanjuruhan yang mengakibatkan 132 korban meninggal dunia. Perwakilan FIFA dikabarkan bakal berkantor sementara di Jakarta untuk membantu pihak terkait dalam menyelesaikan persoalan buntut Tragedi Kanjuruhan. Dalam melakukan pekerjaannya, FIFA akan dibantu oleh AFC sebagai badan sepak bola tertinggi Asia yang menaungi Indonesia. FIFA juga memastikan prosedur dilakukan dengan koordinasi dengan pemerintah RI.