Mencari Solusi dalam Menghadapi Ancaman Bencana

FORUM Global Platform for Disaster Risk Reduction (GPDRR) 2022 ke-7 telah dimulai, Event internasional tersebut akan dibuka secara resmi oleh Presiden Joko Widodo pada Rabu (25/5) nanti.

Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati mengungkapkan bahwa forum GPDRR mesti menghasilkan solusi untuk menciptakan dunia yang tahan terhadap ancaman bencana.

Kendala utama yang dihadapi yakni adanya gap antara teknologi di sistem peringatan dini bencana dan kapasitas masyarakat di lapangan. Ditambah lagi, dengan adanya pandemi covid-19 yang menyebabkan krisis ekonomi di berbagai negara. Akibatnya, kemiskinan meningkat hingga 9%. Angka kemiskinan akibat pandemi covid-19 pun lebih tinggi 7 kali lipat dibanding saat krisis ekonomi yang melanda dunia pada 2008 lalu.

Sebagai informasi, GPDRR kali ini mengangkat tema From Risk to Resilience: Towards Sustainable Development for All in a Covid-19 Transformed World. Adapun, dalam event internasional yang dihadiri oleh negara anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) itu diharapkan dapat mencapai kesepakatan dalam sejumlah isu ketahanan bencana.

Search