Peran Strategis Posyandu dalam Tumbuh Kembang Anak Usia Dini

Posyandu atau Pos Pelayanan Terpadu pertama kali dicanangkan oleh pemerintah di tahun 1986, bersamaan dengan perayaan Hari Kesehatan Nasional.

Sejak itu, Hari Posyandu diperingati setiap tanggal 29 April. Posyandu sebagai layanan yang berasal dari, oleh, dan untuk masyarakat, merupakan ujung tombak semua layanan untuk Ibu dan anak usia dini.

Di aspek pelayanan kesehatan dan gizi diwujudkan dengan mekanisme layanan lima meja. Yaitu: 1) pendaftaran; 2) pengukuran tinggi dan berat badan anak; 3) pencatatan hasil pengukuran; 4) konsultasi gizi sesuai kondisi individu; 4) perawatan kesehatan, misal pemberian vitamin A dan imunisasi untuk anak usia dini dan pembagian Tablet Tambah Darah (TTD) untuk perempuan hamil.

Search