Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan tol akan digratiskan pada musim mudik Lebaran 2022. Namun itu dilakukan dengan syarat, terjadi antrean kendaraan hingga lebih dari 1 km saat mudik lebaran. Budi mengatakan kebijakan itu dilakukan demi mendorong pengelola tol memperbaiki performa pelayanan mereka selama arus mudik lebaran.
Selain itu, Budi juga mengatakan tahun ini pemerintah dan pengelola tol sepakat untuk tidak memberikan diskon tarif di musim mudik lebaran. Diskon tarif tol terakhir kali diberikan pada masa mudik Lebaran 2019. Kala itu, 15 badan usaha yang mengelola jalan tol di seluruh Indonesia sepakat memberikan diskon tarif tol sebesar 15 persen saat arus mudik Lebaran.